RSS

BERMAIN DI LINGKUNGANKU TEMA 2 SUB TEMA 1 PB 6


Jumat, 16 Agustus 2019
MATERI AJAR
Kelas               : II D
Semester          : I
Tema               : II / Bermain di Lingkunganku
Subtema          : I / Bermain di Lingkungan Rumah
Pembelajaran   : 6

Kompetensi Dasar
Bahasa Indonesia
3.2 Menguraikan kosakata dan konsep tentang keragaman benda berdasarkan bentuk dan wujudnya dalam bahasa Indonesia atau bahasa daerah melalui teks tulis, lisan, visual, dan/atau eksplorasi lingkungan.
4.2 Melaporkan penggunaan kosakata bahasa Indonesia yang tepat atau bahasa daerah hasil pengamatan tentang keragaman benda berdasarkan bentuk dan wujudnya dalam bentuk teks tulis, lisan, dan visual.

PPKn
1.2 Menunjukkan sikap patuh aturan agama yang dianut dalam kehidupan sehari-hari di sekolah.
2.2 Melaksanakan aturan yang berlaku di rumah dan tata tertib yang berlaku di sekolah.
3.2 Mengidentifikasi aturan dan tata tertib yang berlaku di sekolah.
4.2 Menceritakan kegiatan sesuai aturan dan tata tertib yang berlaku di sekolah.

Matematika
3.4 Menjelaskan perkalian dan pembagian yang melibatkan bilangan cacah dengan hasil kali sampai dengan 100 dalam kehidupan sehari-hari serta mengaitkan perkalian dan pembagian.
4.4 Menyelesaikan masalah perkalian dan pembagian yang melibatkan bilangan cacah dengan hasil kali sampai dengan 100 dalam kehidupan sehari-hari serta mengaitkan perkalian dan pembagian.

Tujuan Pembelajaran

  1. Dengan berdiskusi, siswa dapat menjelaskan makna kosakata yang berkaitan dengan keragaman benda dengan benar.
  2. Dengan berdiskusi, siswa dapat menyebutkan manfaat aturan dalam kehidupan sehari-hari di rumah dengan benar.
  3. Dengan mengamati contoh, siswa dapat menyatakan kalimat matematika yang berkaitan dengan masalah tentang perkalian dengan benar.

Langkah-Langkah Pembelajaran
Pendahuluan
1.        Guru bersama siswa berdoa, membaca surah-surah pendek dan menyanyikan Lagu Wajib Nasional dan Mars Al Azhar.
2.        Guru menyapa siswa, menanyakan kabar, dan mengecek kehadiran siswa.
3.        Guru  menyampaikan kegiatan pembelajaran yang akan dilaksanakan.
4.        Guru menginformasikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai setelah kegiatan pembelajaran dilaksanakan.

Inti
1.        Menemukan dan menjelaskan makna kosakata yang berkaitan dengan keragaman benda.
2.        Melaporkan hasil pengamatan sederhana tentang keragaman benda di lingkungan sekitar.
3.        Menyebutkan manfaat aturan dalam kehidupan sehari-hari di rumah.
4.        Menyebutkan akibat berperilaku yang tidak sesuai dengan aturan di rumah.
5.        Memecahkan masalah sehari-hari yang melibatkan perkalian.

Penutup
1.        Guru dan siswa merefleksikan kegiatan pembelajaran yang telah dilaksanakan.
2.        Guru memberikan tindak lanjut berupa soal latihan.
3.        Guru bersama siswa berdoa untuk menutup pembelajaran.

Sumber Pembelajaran dan Alat Peraga
·           Buku Guru Tema II Bermain di Lingkunganku
·           Buku Siswa Tema II Bermasin di Lingkunganku
·           Buku Paket Bahasa Indonesia, PPKn, dan Matematika
·           Gambar percakapan antara Beni dan Ibu tentang air
·           Teks bacaan tentang “Wujud Benda”
·           Gambar “Beni dan Edo Bermain Pistol Air”
·           Teks lagu “Belajar Perkalian”

Materi Pembelajaran
Bahasa Indonesia
Bacalah teks berikut dengan lafal dan intonasi yang tepat!
Diskusikan bersama temanmu makna kata berikut!


PPKn

Matematika
Beni mempunyai 1 pistol air. Edo juga mempunyai 1 pistol air. Tiba-tiba Udin datang dan juga membawa 1 pistol air. Berapa jumlah pistol air semuanya?
Atau sama artinya dengan



0 komentar:

Posting Komentar