Selasa, 16 November 2021

SELASA , 16 NOVEMBER 3021

 



Selamat pagi anak yan cantik dan ganteng sholih dan sholiha kelas 3A.

Bagaimana kabar ananda semua semoga kalian sehat dan selalu dalam lindungan Alloh aamiin  .

Oh iya, Sebelum kita melaksanakan aktivitas kegiatan pembelajaran ada rutinitas harian yang dapat kita lakukan yaitu; melaksanakan sholat dhuha, murojaah pagi, mendengarkan Tausyiah serta yang tak lupa jangan sampai ditinggalkan yaitu sholat 5 Waktunya ya nak.. dan jangan lupa mengisi abasen di bawah ini👇

ABSEN KELAS 3A

Tema  4                    :  Kewajiban dan Hakku

Subtema  4              :  Kewajiban dan Hakku Sebagai Warga Negara

Pembelajaran         : 1 dan 2

Tujuan Pembelajaran:

1.         Siswa dapat mengidentifikasi ungkapan yang menyatakan masalah dan penyelesaiannya dengan tepat.

2.         Siswa dapat mengidentifikasi teknik lipat dalam sebuah karya dengan tepat.

3.         Siswa dapat menentukan dua bilangan cacah yang hasil baginya diketahui dengan tepat.

4.         Siswa dapat menemukan kewajiban dan hak sebagai anggota keluarga yang merupakan bagian dari warga negara dengan tepat.

5.         Siswa dapat mengidentifikasi ungkapan atau kalimat saran, masukan, dan penyelesaian masalah (sederhana) dengan tepat.


Aku adalah warga negara Indonesia. Aku lahir dan tinggal di Indonesia.  Aku memiliki kewajiban dan hak sebagai warga negara.

Aku harus melaksanakan kewajibanku. Aku harus menjadi warga negara yang baik. Aku harus belajar sungguh-sungguh. Aku harus menjadi anak yang sehat dan kuat.

Aku sudah banyak mendapatkan hakku. Aku tinggal di lingkungan yang aman. Aku bersekolah dengan gembira. Di dekat rumahku ada klinik dan tempat ibadah.

 

Lingkungan Hijau

Dayu ke sekolah berjalan kaki. Jalan di dekat rumah Dayu dipenuhi pohon rindang. Udara terasa sejuk dan segar.  Jalan di depan sekolah Dayu gersang. Tidak ada pohon besar yang hijau. Di siang hari udara terasa panas. Dayu menutupi kepalanya dengan buku saat pulang. Dayu ingin jalan di dekat sekolahnya sejuk. Dayu berdiskusi dengan  temantemannya. Mereka sepakat menanam pohon di sekitar sekolah. Mereka akan mengajak orang tua bekerjasama. Ibu Guru mendukung keputusan anak-anak.

 

Dayu menggunakan buku untuk menutupi kepalanya. Ia ingin memakai topi yang sederhana dan murah. maka dia membuat topi sederhana dan murah menggunakan kertas koran atau karton dengan menggunakan teknik melipat.

Bantulah Dayu membuat topi! Gunakan kertas koran bekas! Perhatikan urutannya!

1. Ambil selembar kertas koran.

2. Lipat kertas koran menjadi dua bagian.  Sisi yang terbuka berada di bawah.

3. Lipat ujung kanan dan kiri ke tengah, lalu tekan membentuk segitiga.

4. Lipat kertas kedua sisi bagian bawah ke atas, lalu tekan.

5. Bukalah kertas perlahan, lalu rapikan.

6. Topi sudah siap dipakai. Sesuaikan ukurannya dengan ukuran kepalamu!

Setiap orang wajib menjaga lingkungannya agar nyaman. Salah satu cara agar lingkungan nyaman adalah dengan menanam pohon. Lingkungan di tempat tinggal Dayu akan ditanami pohon. Pohon yang akan ditanam adalah pohon angsana. Hari ini, kecamatan akan

membagikan bibit pohon angsana. Kecamatan akan membagikannya ke seluruh kelurahan. Di kecamatan tempat tinggal Dayu ada 10 kelurahan.

Cobalah hitung berapa banyak bibit pohon angsana yang ada di kecamatan? Hitung juga berapa banyak bibit pohon angsana yang diterima oleh satu kelurahan?








Siti Demam

Siti kepanasan saat pulang sekolah. Di malam harinya ia demam dan badannya panas.  Ibu mengompres Siti dengan air hangat. Ibu pun

menyelimutinya dengan selimut tipis. Siti masih merasa demam saat

bangun tidur. Ibu ingin Siti sehat. Ibu pun membawa Siti ke Puskesmas. Sebagai warga negara, kita berhak mendapat fasilitas tempat berobat. Oleh karena itu, pemerintah mendirikan Puskesmas dan Rumah Sakit. Di Puskesmas dan Rumah Sakit ada dokter dan perawat yang bertugas. Dokter lalu memeriksa Siti. Setelah diperiksa, dokter memberinya obat dan vitamin. Dokter menyarankan agar Siti menjaga kesehatan. Ia harus banyak minum air putih hangat. Ia harus memilih jajanan yang sehat. Ia juga harus rajin mencuci tangan. Ibu dan Siti berterima kasih kepada dokter. Mereka senang berobat di Puskesmas.

Amati kembali teks “Siti Demam”!

Yang ada di buku kalian halaman 147 dan bacalah dengan seksama teksnya!

Bagaimana dengan penjelasan materi hari ini semoga dapat dipahami ya nak, Jika ada pertanyaan dapat kirimkan ke grup WA kita! jika sudah paham maka kalian dapat mengerjakan tugas  berikut ini;

Soal Latihan !

1.      Tuliskan salah satu permasalahan yang ada pada teks “ Lingkungan Hijau”!

2.      Tuliskan juga kalimat yang menunjukkan penyelesaian masalah dari teks “ Lingkungan Hijau”!

3.      Banyak kelurahan yang ada di kecamatan Way Halim adalah 20. Tentukan 2 kemungkinan banyaknya bibit pohon dan jatah pohon yang akan dibagikan pada setiap kelurahan! Seperti contoh yang ada  dimater.

4.      Temukan dan tuliskan Hak dan Kewajiban yang ada diteks yang berjudul “ Siti Demam”!

5.       Membuat topi sederhana dan murah dari kertas karton termasuk mengunakan teknik . . .

Jika sudah selesai kalian dapat kirimkan tugasnya kepada bu Guru dengan kolase saat kalian mempelajari materi serta mengerjakan tugas dan hasilnya agar bu Guru dapat memeriksa hasil tugas kalian dan menilainya langsung. Terimakasih sholeh/sholeha bu guru salam sehat dan semangat selalu untuk kita semua, shalat 5 waktu dan tetap jaga kesehatan kalian!

Bu Guru akhiri Wassalamualaikum.wr.wb.

13 komentar:

  1. Assalamualaikum bu
    Khayran aldiano
    no absen 14
    hadir

    BalasHapus
  2. Assalamualaikum Bu
    Zahidan Hafiz Al-Ghiffari
    Kelas 3 A
    No Absen 27
    Hadir
    Terimakasih Bu

    BalasHapus
  3. Assallamu'allaikum bu...
    Asyfa Dzakira Nafasya
    No. Absen 6
    Hadir
    Terima kasih🙏

    BalasHapus
  4. Assalamualaikum
    Ghania Anindya Kurniawan
    Kelas 3A
    No absen 9
    Hadir

    BalasHapus
  5. Assalamu'alaikum Bu guru
    Fachri Andrisan Prayata
    Kelas 3A
    No.Absen 8
    Hadir
    Terima kasih 🙏

    BalasHapus
  6. Assalammualaikum wr.wb
    Selamat pagi Bu Guru..
    Nama : Izwar Jody Wiryamanta
    Kelas: 3A
    No absen: 13
    Hadir..
    Trmks.

    BalasHapus
  7. Assalamualaikum
    Rajha abrar putra
    3A
    No àbsen 24
    Hadir

    BalasHapus
  8. assalamualaikum
    haafidh zhariif taufiq
    no absen 10
    hadir

    BalasHapus
  9. Assalamualaikum Bu guru
    ALICIA PUTRI kls 3A
    No absen 02
    Ket. Hadir
    Terimakasih

    BalasHapus
  10. Assalamualaikum
    Muhammad Dzaky Almair
    Kelas 3a
    Absen 17
    Hadir

    BalasHapus
  11. Assalamualaikum
    M. Raza Ramadhan
    No absen 20
    Hadir bu

    BalasHapus
  12. Assalamualikum wrwb
    Almira Eziza Susda
    Kelas 3A
    No absen 4
    Hadir🙏🙏

    BalasHapus
  13. Assalamualaikum Wr Wb
    Syakirah Rizky Insani
    Kelas 3A
    No. Absensi 26
    Hadir
    Terima Kasih
    Wassalamualaikum Wr Wb

    BalasHapus